Cara Cepat Meningkatkan Pengunjung Website

Diposting oleh Unknown on Jumat, 11 April 2014
Cara Cepat Meningkatkan Pengunjung Website - Berikut adalah cara meningkatkan pengunjung blog atau website dengan cepat:
  1. Menjawab Pertanyaan di Forum
    Gabunglah di forum tanya jawab seperti Yahoo Answer, Kaskus dsb. Kemudian Jawablah pertanyaan-pertanyaan yang ada di sana dengan serius (jangan asal-asalan). Tapi jangan dijawab semua, mintalah penanya untuk mengunjungi tautan yang mengarah ke blog kamu pada akhir jawaban untuk keterangan selengkapnya. Cara ini terbukti efektif untuk mendatangkan pengunjung dan juga secara tidak langsung sudah membuat backlink artikel yang kita buat.
  2. Buatlah Domain dan Judul Artikel yang SEO Friendly.
    Untuk membuat judul yang SEO Friendly:
    • Jika Anda baru mau mulai dan belum punya domain, pilihlah domain yang mengandung tema yang tepat tapi jangan terlalu panjang. Misalnya: blog tentang kursus bahasa Inggris online, maka pilih domain: Inggris-Online.com dst..
    • Gunakan kata-kata yang menarik seperti mudah, cepat, praktis, tips, efektif dan lain sebagainya.
    • buatlah judul artikel yang disarankan (suggested) oleh google. Maksudnya jika kita mengetik kata “cara me” di google search, biasanya kalimat lengkap yang keluar adalah cara mengecilkan perut, maka artikel ini harus kamu buat dengan tambahan kata-kata yang menarik seperti dicontohkan di atas.
    • Jangan membuat judul dan tautan/alamat artikel dengan kata-kata yang sama. Contoh Artikel ini: Judulnya “Cara Terbaru Meningkatkan Pengunjung Blog/Web dengan Cepat” namun urlnya: “cara-meningkatkan-jumlah-pengunjung-blog-dalam-waktu-singkat
      Cara ini bertujuan agar jika pengunjung mencari dengan kata “jumlah dan singkat” yang tidak ada dalam judul, maka tautan dapat mengcovernya. Ingat google tidak hanya mengindex judul, tapi url dan nama blog.
    Selain judul, konten artikel juga punya andil besar dalam menentukan seo sebuah artikel. Buatlah redaksi yang memuat kata-kata dalam judul tapi usahakan senatural mungkin agar enak dibaca. Biasanya yang akan terindeks google secara langsung adalah kata-kata pertama sebanyak maksimal 160 karakter. Lebih jelasnya coba lihat kalimat pertama artikel ini.
  3. Pasanglah visitor counter Histat.com
    (Coba perhatikan kotak kecil berwarna hijau di samping kanan). Dengan cara ini, selain kita dapat mengetahui jumlah pengunjung, kita juga dapat:
    • Menulis artikel sesuai dengan permintaan masyarakat. Karena dari Histat.com kita dapat mengetahui top artikel atau artikel yang banyak dicari pengunjung. Sehingga kita dapat memperbanyak artikel dari kategori tersebut. Misal, Ternyata pengunjung terbanyak di blog belajarenglish.com adalah tentang artikel soal UN bahasa Inggris SMP. Jika artikel tersebut banyak pengunjung, maka bisa dipastikan bahwa jika kita menulis artikel UN bahasa Inggris SMA pengunjungnya juga akan banyak.
    • Menulis artikel sesuai dengan kota dengan pengunjung terbanyak. Histat juga dapat menampilkan statistik pengunjung dari berbagai kota sesuai dengan urutan terbanyak. Kita bisa memanfaatkannya dengan menulis artikel yang mengaitkan kota tersebut. Misal, karena pengunjung terbanyak adalah Jakarta, Kita bisa menulis artikel tentang Tempat Kursus Bahasa Inggris Terbaik di Jakarta.
    • Menebar Tautan di Fan Page seperti facebook, twitter, dan google plus pada waktu tertentu. Caranya lihat pada statistik pengunjung dengan kategori waktu/jam. Jam dengan pengunjung terbanyak menunjukkan bahwa pada jam-jam tersebutlah orang-orang banyak menggunakan internet. Sehingga ketika kita menebar status yang berisi tautan tidak tenggelam oleh status-status teman facebook, twitter dan google plus pengunjung.
    • Baca juga  Ligadaun.com Agen Taruhan Bola Piala Dunia 2014 Casino Tangkas Poker Online Terbaik Terbesar dan Terpercaya
  4. Instal plugin wajib.
    Berikut plugin yang wajib diinstal:
    • All in one seo pack
    • Google XML Sitemap
    • YARPP.
    • SearchTerm Tagging.
    • Simple Social Buttons.
    • Pingler untuk mengoptimalkan seo (search engine optimizer) atau juga bisa langsung melakukan ping ke 89 search engine secara otomatis di: googleping.com. Lakukan setiap kali memposting tulisan baru.
  5. Daftarkan/Submit Blog kamu di:
    • search engine terkemuka seperti di google, bing, yahoo dan lain sebagainya. Cara ini dilakukan agar blog kita terdaftar di list mesin pencari.
    • RSS Feed Burner dengan menggunakan akun gmail kamu. Kalau belum punya buatlah akun gmail.
    • google webmaster tool menggunakan akun gmail.
  6. Buatlah backlinks sebanyak mungkin
    Caranya klik tombol backlinks di samping kanan, setelah itu copy paste kode dan masukkan di widget blog kamu. Untuk mendapatkan backlinks kamu cukup mengklik tombol banner dari blog kamu minimal 3 kali sehari. Hal ini diperlukan karena google mencari artikel kita dengan menggunakan jaringan. Semakin banyak url kita di blog lain, maka semakin mudah dicari google.
  7. Perbanyak Tulisan
    Usahakan minimal 100 artikel tapi jangan sampai copy paste secara membabi buta tanpa ada perubahan. Agar lebih aman, buatlah postingan dari pengalaman kamu sendiri atau jika tidak ada ide, baca artikel di blog lainnya kemudian buat artikel dengan redaksi kamu sendiri.
  8. Buatlah sosial fan page
    seperti di facebook, twitter dan google plus. Jika belum punya segera buat dan posting tautan di akun sosial tersebut sehingga teman atau peng-like dapat melihat postingan terbaru dari blog kamu.
  9. Submit artikel
    Terbaru kamu di direktori submit artikel seperti infogue.com dsb. Deskripsi artikel kamu dengan beberapa kata akan dapat dilihat oleh setidaknya member infogue.com dan tentu akan menambah traffic pengunjung untuk artikel baru kamu jika mereka mengklik artikel tsb.

Add comment to Cara Cepat Meningkatkan Pengunjung Website

 
Cara Cepat Meningkatkan Pengunjung Website didukung oleh Google dan Google